6 Cara Mencari Sinyal SCTV di Parabola Matrix Semua Satelit

Cara Mencari Sinyal SCTV di Parabola Matrix – Matrix merupakan salah satu produsen perangkat parabola di Indonesia, dimana produk-produknya sekarang ini banyak dicari sekaligus digunakan oleh masyarakat karena berbagai keunggulanya. Hal tersebut menyebabkan produknya seperti parabola Matrix yang dapat dengan mudah ditemui diberbagai toko-toko parabola diseluruh Indonesia maupun di online shop.

Selain keunggulan dari segi fitur dan spesifikasi, pada parabola Matrix jumlah saluran yang didapatkan juga terbilang lengkap dari channel lokal hingga internasional dan termasuk didalamnya adalah saluran dari EMTEK Grup yaitu SCTV dan Indosiar.

Sesuai judul artikel diatas, kali ini dibahas mengenai cara mencari sinyal SCTV di parabola Matrix karena banyak orang bertanya tentang hal tersebut yaitu cara mencari sinyal SCTV di parabola Matrix. Hal tersebut akibat adanya migrasi dari berbagai stasiun TV yang semula berada satelit Palapa D ke satelit Telkom 4, sehingga mengakibatkan sinyal dari saluran televisi hilang (termasuk SCTV).

Jadi karena melihat kondisi tersebut disini teknisitv bermaksud memberikan solusinya mengenai permasalahan tersebut yaitu cara mencari siaran SCTV di parabola Matrix. Untuk itu bagi yang ingin mengetahui atau sedang mencari informasi mengenai cara mencari siaran SCTV di parabola Matrix, bisa simak ulasan lengkap dari teknisitv tentang cara mencari sinyal SCTV di parabola Matrix berikut ini.

Cara Mencari Sinyal SCTV di Parabola Matrix

Cara mencari sinyal SCTV pada parabola Matrix sebenarnya tidaklah sulit untuk dilakukan, baik itu untuk parabola C Band dengan satu LNB maupun dua LNB dan juga parabola mini Ku Band yang terpenting adalah mengetahui FREKUENSI SCTV terbaru.

Untuk siaran yang bersifat gratis (FTA) sinyal SCTV bisa didapatkan pada satelit Telkom 4 bagi pengguna parabola C Band, sedangkan parabola Ku Band sinyal SCTV untuk siaran gratisnya bisa didapatkan di satelit Asiasat 9. Kemudian sinyal siaran SCTV juga bisa didapatkan melalui receiver rekomendasi (Matrix Garuda, K Vision, Nex Parabola dan lain sebagainya). Adapun detail cara mencari siaran SCTV parabola Matrix adalah sebagai berikut :

Cara Mencari Siaran SCTV Parabola Jaring Matrix C Band

Berikut ini merupakan cara atau langkah-langkah mencari siaran SCTV parabola jaring Matrix C Band, baik satu LNB maupun dua LNB. Arahkan paarabola ke satelit Telkom 4, namun jika arah parabola sudah pada satelit Telkom 4 maka cukup atau langsung menscan ulang receiver dan cara atau langkah-langkahnya yaitu sebagai berikut :

  • Pertama tekan tombol Menu di remot receiver lalu piloh opsi Instalasi
  • Kemudian cari nama satelit Telkom 4 dan cek settingan LNB, pastikan 5150
  • Setelah itu tekan tombol TP untuk memilih Transponder
  • Selanjutnya masukan Transponder dari SCTV di satelit Telkom 4, yaitu 4005 H 9000 (MPEG 2) dan 4121 H 12250 (MPEG 4)
  • Jika TP sudah dimasukan, cek kualitas sinyal nya dan pastikan diatas 50%
  • Kemudian setelah sinyal maksimal didapat, lalu scan TP tersebut atau blind scan untuk mendapatkan semua saluran yang ada pada satelit Telkom 4.

Nah itu dia cara mencari sinyal sctv pada parabola Matrix yang bisa dijadikan sebagai acuan dalam mencari sinyal SCTV.

Frekuensi SCTV Terbaru

Berikut adalah data frekuensi transponder dari channel SCTV terbaru :

1. Frekuensi SCTV Telkom 4 SD

DATAKETERANGAN
ChannelSCTV
SatelitTelkom 4
Transponder4015 H 6250
Frekuensi4015
PolaritasHorizontal
Symbol Rate6250

2. Frekuensi SCTV Telkom 4 HD

DATAKETERANGAN
ChannelSCTV
SatelitTelkom 4
Transponder4121 H 12250
Frekuensi4121
PolaritasHorizontal
Symbol Rate12250

3. Frekuensi SCTV Semua Satelit

SATELITTRANSPONDER
Measat 3a12436 H 31000
Chinasat 1112500 V 43200
SES 911024 V 15675
JCSAT 4B12490 H 15000
Telkom 43900 V 29800
3934 H 10000
4180 V 29800
4121 H 12250
3860 V 31000
4060 V 31000

Akhir Kata

Nah itu dia ulasan mengenai cara mencari siaran SCTV di parabola Matrix yang bisa teknisitv bagikan, semoga bisa bermanfaat dan juga membantu serta bisa menambah wawasan bagi para pembaca artikel ini.

Tinggalkan komentar