Kenapa Channel TV Digital Sedikit – Pindahnya saluran TV Analog ke TV Digital menjadikan sarana informasi yang didapat masyarakat jauh lebih bagus. Pasalnya perubahan yang dilakukan dalam hal penyiaran informasi ini membawa banyak kelebihan.
Salah satunya adalah adanya kualitas suara dan gambar yang terbilang lebih jernih. Nah dengan adanya perpindahan / migrasi saluran tv inilah banyak orang berbondong-bondong melakukan pembelian set top box.
Daftar Isi
Kenapa? karena set top box sendiri merupakan satu-satunya alat yang dapat menerima siaran tv digital yang dipadukan dengan antena UHF. Pun begitu dengan sudah banyaknya masyarakat yang melakukan pembelian.
Ternyata tidak sedikit dari mereka yang mengeluhkan kenapa channel tv digital sedikit. Jika ditanya kenapa, tentu akan ada banyak faktor yang membuat jumlah channel tv digital yang kamu terima sedikit. Jika itu yang kamu alami saat ini, berikut beberapa penyebab sekaligus solusi / cara mengatasinya.
Penyebab & Solusi Channel TV Digital Sedikit
Dengan beragam kelebihan yang ditawarkan pada saluran tv digital, seperti kami jelaskan dan sampaikan di atas. Setidaknya ada banyak masyarakat yang memilih untuk ikut melakukan perpindahan saluran televisi dari TV analog ke TV digital.
Hal tersebut karena mereka jelas ingin mendapatkan pengalaman baru dalam menikmati semua tontonan TV dengan kualitas gambar dan suara yang begitu jernih. Akan tetapi, setelahnya menggunakan set top box sebagai alat penerima sinyal tv digital.
Keluhan kenapa channel tv digital sedikit pun mulai banyak dilontarkan di berbagai ruang seperti grup facebook, twitter atau bahkan layanan aduan masyarakat. Bagi kamu yang sedang mengalaminya.
Tidak banyaknya channel tv digital yang kamu terima sendiri sebenarnya ada banyak faktor utamanya. Untuk itu sesuai judul di atas berikut ini adalah beberapa penyebab dan cara mengatasi masalah kenapa channel televisi digital sedikit.
1. Lokasi di Luar Jangkauan Sinyal TV Digital
Salah satu penyebab yang sudah pasti akan membuat siaran tv digital yang kamu terima terbilang sedikit adalah lokasi / wilayah kamu saat ini masih berada di luar jangkauan sinyal siaran tv digital.
Yah, dengan adanya peralihan frekuensi TV Analog ke TV Digital yang masih berlangsung saat ini. Memang penempatan frekuensi saluran tv digital masih belum merata di wilayah Indonesia. Tidak heran apabila masih ada beberapa wilayah yang belum tercover.
Solusinya jelas mau tidak mau kamu harus menunggu frekuensi saluran tv digital di wilayah kamu di cover oleh kominfo. Jadi meskipun kamu tinggikan antena pun kemungkinan besar jika memang belum tercover tidak akan membuat saluran tv digital banyak.
2. Tinggi Antena Kurang
Selain karena lokasi belum terjangkau, hal lain yang menjadi salah salah satu penyebab channel tv digital sedikit adalah kurang tingginya antena sebagai penerima siaran tv digital. Dengan masih belum meratanya jaringan tv digital yang ada di Indonesia.
Tentu beberapa wilayah tersebut masih belum sempurna penerimaan sinyalnya, bahkan bisa dibilang cukup sedikit dan lemah. Untuk itulah salah satu cara yang paling pas dan tepat untuk kamu coba gunakan yakni dengan meninggikan antena.
3. Kualitas Antena yang Kurang Baik
Kemudian masalah lain yang seringkali menjadi penyebab kenapa channel tv digital sedikit adalah kurang bagusnya kualitas antena yang digunakan. Yah, ini mungkin menjadi salah satu penyebab yang paling sering kita jumpai.
Nah jika itu mungkin menjadi penyebab utamanya, solusinya jelas kamu harus mengganti antena yang digunakan sekarang dengan antena yang lebih bagus. Atau setidaknya menggunakan antena rekomendasi kominfo.
4. Arah Antena Kurang Pas
Penyebab lain yang membuat tidak banyaknya channel tv digital kamu terima saat ini juga karena masalah arah antena yang kurang pas. Masalah ini memang menjadi masalah yang cukup vital.
Bahkan sejak dulu pun seperti itu, dimana arah antena yang kurang pas seringkali menjadi penyebab siaran tv tidak bisa diterima oleh receiver / set top box. Jika itu yang jadi penyebabnya solusinya tentukan arah antena tv digital dengan benar.
5. Kabel Antena Kurang Bagus
Selain beberapa hal di atas, penyebab lain masalah kenapa channel tv digital sedikit adalah kabel antena kurang bagus dan berkualitas. Pada dasarnya pemilihan kabel antena menjadi hal penting.
Berkaca dari pengalaman, kabel antena yang bagus dan berkualitas sendiri memiliki ciri-ciri bagian tembaga / kuningan di sisi dalam berukuran besar dan merupakan tembaga asli. Jadi buat kamu yang saat ini menggunakan kabel antena biasa, coba ganti dengan kabel berkualitas.
6. STB Tidak Bersertifikasi Kemenkominfo
Penyebab terakhir adalah kualitas STB kurang bagus. Set Top Box / STB jadi piranti sangat penting dan berperan besar pada jumlah siaran tv digital akan kamu dapat. Semakin bagus kualitas produk STB yang kamu pakai.
Kemungkinan besar jumlah siaran tv digital yang akan kamu peroleh cukup banyak. Nah jika kamu sedang mencari set top box yang bagus, sangat kami sarankan untuk menggunakan set top box rekomendasi kominfo karena sudah teruji.
Tips Memperbanyak Channel TV Digital
Kemudian setelah mengetahui apa saja penyebab dan solusi cara mengatasi channel tv digital sedikit seperti di atas teknisitv sampaikan. Berikut adalah beberapa tips cara memperbanyak channel tv digital.
- Pindah posisi antena dari posisi sekarang digunakan ke tempat lain.
- Ganti kabel antena dengan kabel berkualitas.
- Tinggikan antena jika memang dirasa perlu.
- Scan ulang saluran tv digital kamu.
Akhir Kata
Sekian kiranya pembahasan kali ini dapat teknisitv bagikan dan jelaskan tentang penyebab dan cara mengatasi kenapa channel tv digital sedikit. Semoga apa yang sudah kami jelaskan di atas bisa menjadi referensi menarik dan membantu.