Siaran Trans TV Hilang Di K Vision – Trans TV merupakan salah satu stasiun TV swasta nasional di Indonesia. Stasiun TV dengan slogan Milik Kita Bersama ini berada dalam naungan Trans Media. Trans TV pertama kali memulai siaranya yaitu pada tahun 2001 silam, tepatnya tanggal 22 Oktober 2001 (siaran percobaan).
Sedangkan K Vision sendiri adalah merek dagang dari PT Digital Vision Nusantara yang mana merupakan penyedia layanan televisi satelit berlangganan yang berada dibawah MNC Vision Network Group. K Vision hadir di satelit Telkom untuk jalur C Band dan satelit Measat untuk jalur KU Band.
Dengan menggunakan K Vision para pelanggan dapat menikmati siaran dari channel-channel seperti Trans TV, Trans 7, ANTV dan lainnya termasuk siaran MNC Group, tayangan olah raga, film box office, anak dan masih banyak yang lainnya. Selain itu pengguna K Vision akan diuntungkan dengan salah satu keunggulannya, yakni tidak diperlukan biaya bulanan (beli putus) tetapi akan terus ON, proses mudah, praktis, cepat dan perangkat menjadi milik pribadi.
Terkait dengan siaran Trans TV hilang di K Vision, ada banyak hal yang bisa menjadi penyebabnya. Apakah itu dan bagaimana cara mengembalikan siaran Trans TV di K Vision? Nah untuk menjawab pertanyaan tersebut di kesempatan kali ini teknisitv akan berbagi informasi mengenai permasalahan tersebut. Biar gak penasaran langsung saja simak pembahasanya dibawah ini.
Daftar Isi
Penyebab Siaran Trans TV Hilang Di K Vision
Bagi pengguna siaran TV digital, siaran Trans TV hilang kemungkinan akibat dari perpindahan/migrasi sistem penyiaran dari analog ke digital yang sedang dilakukan sekarang ini. Sedangkan untuk TV satelit atau Parabola (khususnya K Vision), ada banyak faktor yang menyebabkan siaran Trans TV hilang baik itu faktor luar maupun faktor perangkat yang digunakan. Berikut beberapa hal yang dapat menyebabkan siaran Trans TV hilang :
- Frekuensi siaran Trans TV berubah
- Pemeliharaan transponder satelit
- Siaran Trans TV pindah satelit
- Siaran Trans TV hilang karena siaran telah berakhir atau berganti menjadi Pay TV
- Siaran Trans TV hilang karena di enskripsi
- Perangkat parabola rusak (dish, receiver dan lainnya)
- Faktor cuaca buruk seperti hujan angin dan lain-lain
Itulah beberapa hal yang bisa mengakibatkan siaran Trans TV maupun siaran saluran lainnya hilang pada parabola (K Vision).
Update Frekuensi Terbaru Trans TV Di K Vision
Untuk keperluan setting atau scan ulang guna mengembalikan siaran Trans TV yang hilang, berikut ini teknisitv sertakan updatetan daftar frekuensi terbaru siaran Trans TV.
Frekuensi Trans TV Di Satelit Telkom 3S KU Band
DATA | KETERANGAN |
---|---|
Jenis Parabola | Parabola Mini KU Band |
Satelit | Measat 3S |
Frekuensi | 12560 |
Polaritas | Horizontal |
Symbol Rate | 10000 |
Koordinat | 118.0°E |
VPID | 202 |
APID | 203 |
SID | 101 |
Frekuensi Trans TV Di Satelit Telkom 4 C Band
DATA | KETERANGAN |
---|---|
Jenis Parabola | Parabola Besar atau Jaring |
Satelit | Telkom 4 |
Koordinat | 108.0°E |
Frekuensi | 3890 |
Polaritas | Horizontal |
Symbol Rate | 6000 |
VPID | 33 |
APID | 36 |
SID | 1 |
Frekuensi Siaran Trans TV Di Semua Satelit
SATELIT | TRANSPONDER | KETERANGAN |
---|---|---|
JCSAT 4B | 12602 H 15000 | FTA |
Telkom 4 | 3890 H 6000 | C Band FTA |
Telkom 3S | 12560 H 10000 | $ Transvision |
Thaicom 4 | 11686 V 6666 | FTA |
Palapa D | 3600 V 31000 3960 H 30000 4140 V 29900 | $ K Vision $ Topas TV $ Matrix Garuda |
SES 7 | 2535 H 22500 | $ MNC Vision |
ChinaSat 10 | 3560 V 30000 | $ Skynindo |
SES 9 | 11101 V 45000 11024 V 15675 | $ Matrix Garuda, Nex Garuda FTA |
Measat 3a | 12436 H 31000 | FTA |
ChinaSat 11 | 12560 V 43200 | Ninmedia / FTA |
Measat 3b | 12683 V 30000 12643 V 30000 | $ Transvision |
ABS-2 | 12287 V 44000 | $ SMV TV |
Cara Mengembalikan Siaran Trans TV Yang Hilang Di K Vision
Mengembalikan siaran Trans TV yang hilang pada K Vision dapat dilakukan dengan cara menscan ulang saluran. Melakukanya bisa dengan dua metode pencarian, yakni secara otomatis dan secara manual. Metode manual dilakukan dengan cara menambahkan atau mengganti frekuensi pada settingan receiver dengan frekuensi terbaru dari Trans TV, sedangkan cara otomatis atau dikenal juga dengan istilah Blind Scan bisa mengikuti langkah-langkah dibawah ini :
- Pertama tekan tombol Menu pada remote
- Kemudian pilih Instalasi, lalu klik Ok
- Maka akan muncul tampilan layar baru berisikan daftar/list satelit, lalu tekan tombol Sat untuk masuk ke daftar/list transponder K Vision atau Measat. Transponder K Vision 3860 V 31000 atau 4060 V 31000 (C Band), 12396 H 31000 atau 12436 H 31000 (KU Band)
- Untuk menscan, tekan tombol biru pada remote
- Kemudian tekan tombol Ok untuk memulai scan
- Tunggu beberapa saat hingga proses scan selesai, dalam proses ini siaran yang ditangkap tidak hanya Trans TV saja melainkan semua siaran yang hilang akan kembali muncul
- Setelah pencarian selesai tekan Ok untuk menyimpan semua siaran yang ditangkap/masuk
- Restar receiver, lalu cek siaran Trans TV
- Selesai.
Akhir Kata
Demikian informasi mengenai siaran Trans TV hilang di K Vision yang dapat teknisitv bagikan, semoga bisa bermanfaat dan juga membantu bagi yang sedang menemui permasalahan seperti tersebut diatas. Tidak lupa juga, teknisitv berharap dengan adanya artikel ini bisa menambah wawasan bagi para pembacanya, Terima kasih.